Ekspor Perdana Pelabuhan Krueng Geukueh

Posted by indra gunawan on 02.17

(Rakyat Merdeka) - Bupati Aceh Utara Muhammd Thaib meresmikan kegiatan ekspor perdana di Pelabuhan Krueng Geukueh, Senin (18/1). Dalam sambutannya, Bupati meminta Bea Cukai Lhokseumawe mempermudah perizinan ekspor dan impor sebagaimana diatur dalam undang-undang.

“Saya mengharapkan Bea Cukai, dan pihak terkait lain untuk mempermudah izin kegiatan ekspor dan impor di Pelabuhan Krueng Geukueh. Namun harus sesuai dengan aturan berlaku, dengan menimbang PP Nomor 61 tahun 2009 tentang Kepelabuhanan dan Permendag Nomor 61 tentang Ketentuan Impor Produk Tertentu,” harap Cekmad, sapaan akrab Bupati

Hal tersebut dikatakan Cekmad saat memberi sambutan pada acara peresmian dan peusijuek (tepung tawar) ekspor perdana dari Pelabuhan Krueng Geukueh oleh KM Surya Indah II ke Pelabuhan Penang, Malaysia, Senin (18/1/2016). Nampak hadir, Danlanal Kolonel Mar Nasruddin, anggota DPR Aceh Tarmizi, GM Pelindo I Prahardi, Ketua DPRK Ismail A Jalil, anggota DPRK Fauzi, dan Kepala Bank Mandiri Endi Suheri.

Kemudian Cekmad berharap kepada Pelindo, Bea Cukai, Imigrasi, Lanal, DPR Aceh melalui Tarmizi, agar kegiatan ekspor dan impor pelabuhan Krueng Geukueh dijadikan sebuah sebuah sapu lidi. Dengan kekuatan sapu lidi, dan doa para ulama, pelabuhan Krueng Geukueh diyakini dapat berkembang.

“Haji Faisal (pengusaha Aceh di Batam) sudah pulang dari sana, dukungan Pelindo, Bea Cukai, Imigrasi, Lanal, DPR Aceh dan lainnya, mari kita jadikan ini sebagai sapu lidi. Lidi dapat dipatahkan orang, kalau sapu lidi tidak. Jangan lupa juga doa dari alim ulama,” ujar Bupati.

Seperti dikatakan Kasi Perdagangan Luar Negeri, Disperindag Aceh Utara Anwar, menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) bagi Aceh sebenarnya bukan sebuah tantangan, tapi peluang untuk memajukan daerah. Aceh memiliki komoditi yang tidak dimiliki daerah lain. Begitu juga komoditi pinang CPO kelapa sawit, kopi, memiliki nilai jual sangat tinggi ke luar negeri.(WOL)


Nama Anda
New Johny WussUpdated: 02.17

0 komentar:

Posting Komentar

kumpulan video lucu

Diberdayakan oleh Blogger.
CB